Kamis, 28 Agustus 2014

AMONIA

Amonia biasanya disimpan di rumah sebagai bahan pembersih. Bilamana seseorang menelan ammonia, mulutnya akan terbakar bersama kerongkongan dan lambung disusul dengan rasa haus dan rasa mual. Gas amonia kalau ditiupkan ke muka seseorang, itu akan menyebabkan gangguan pada mata, kerongkongan dan tenggorokannya.

APA YANG HARUS DILAKUKAN

    Amonia sangat mengganggu dan berbahaya. Ikutilah LANGKAH C. Bilamana gasnya telah mengganggu mata cucilah mata itu dengan beberapa liter air sambil membuka kelopak mata. Kemudian, untuk menghilangkan rasa sakit, teteskanlah boric acid yang sudah dicairkan di bawah kelopak mata.

AMPHETAMINES

    Benzedrin termasuk kelompok Amphetmin. Begitu juga Dexedrin dan Methedrin. Mereka digunakan untuk mengurangi nafsu makan, mengurangi berat badan dan memerangi depresi dan rasa capek. Semuanya ini termasuk obat terlarang dengan predikat obat kuat, bennies dan perangsang. Dalam dosis tinggi, ini membahayakan.

APA YANG HARUS DILAKUKAN

Ikutilah LANGKAH E

BAHAN ANTIBEKU

WARANGAN (ARSENIC)

    Warangan digunakan sebagai racun hama, racun tikus, racun nyamuk, untuk cat, celupan dan kosmetik.
    Biasanya keracunan warangan menunjukkan gejala yang sama dengan keracunan makanan. Dalam tempo lima belas menit sipasien akan muntah dan mencret, tinja encer, selama satu dua jam. Otot kerongkongan bertambah kencang dan perut rasanya sangat sakit. Mungkin akan terjadi kejang otot, tidak dapat buang air kecil, menggelepar dan akhirnya lemas.

APA YANG HARUS DILAKUKAN

    Sebelum penolong yang terlatih menangani kasus itu, ikutilah LANGKAH E.
    Satu-satunya pengobatan yang diberikan dokter ialah menyuntikkan dimercaprol (British anti lewisite). Suntikan ini diberikan selama beberapa hari dengan dosis yang semakin menurun.

ASPIRIN ATAU JENIS SALYCILATES

    Keracunan aspirin sering terjadi diantara anak-anak. Gejalanya akan timbul secara pelan-pelan, seperti nafas pendek, muntah, haus luar biasa, berkeringat, demam, dan kacau pikiran. Dalam keadaan parah mungkin pasien sampai tidak sadarkan diri atau menggelepar. Karena gejala itu tidak berbeda, pengobatan untuk yang keracunan biasanya berkisar pada masalah bahwa sang korban sudah meminum obat itu. Kalau ada dugaan terhadap keracunan seperti ini, hubungilah dokter dengan segera.

APA YANG HARUS DILAKUKAN

 Untuk pengobatannya ikutilah LANGKAH E. Panggillah seorang penolong yang terlatih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar